Pembayaran Via QRIS
R. Rahmat Fadli Sadikin, A.Md.Apj
Tata cara bagaimana membayar pajak daerah kabupaten garut dengan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard)
Pembayaran pajak kini dapat dilakukan dengan mudah melalui metode QRIS menggunakan sebagian besar e-wallet dan aplikasi perbankan (seperti GoPay, OVO, LinkAja, BRImo, BJB DIGI, DANA, dan lain-lain). Harap dicatat, batas maksimal transaksi untuk metode ini adalah Rp10.000.000
Daring lewat Aplikasi SAPADA:
Masuk ke Aplikasi: Silakan login di SAPADA. Jika belum memiliki akun, lakukan pendaftaran terlebih dahulu di SAPADA dan selesaikan verifikasi yang diperlukan.
Buat Kode Bayar: Pilih menu Buat Kode Bayar, lalu masukkan objek pajak atau tempat usaha yang sesuai.
Isi Detail Pembayaran >
Pilih Masa Pajak >
Masukkan Jumlah Dasar Pengenaan Pajak (DPP). Untuk usaha seperti restoran, hotel, dan sejenisnya, DPP dapat diisi dengan nominal omzet Anda.
Proses Kode Bayar: Tekan tombol Buat Kode Bayar. Anda akan diarahkan ke halaman detail.
Pilih Metode QRIS: Klik Ganti Metode Bayar dan pilih QRIS. Tekan tombol Bayar untuk memunculkan kode QR. Kode QRIS hanya berlaku selama 5 menit.
Lakukan Pembayaran: Pindai (scan) kode QR tersebut menggunakan aplikasi pembayaran pilihan Anda. Nominal tagihan akan muncul secara otomatis. Selesaikan pembayaran.
Cek Status: Setelah berhasil, tekan Cek Status Pembayaran atau muat ulang (refresh) halaman untuk memastikan status tagihan sudah lunas.
Adakah Cara lain?
Anda dapat meminta bantuan petugas BAPENDA untuk membuatkan kode QRIS. Namun, kami sangat menyarankan pembayaran secara mandiri (daring) agar lebih praktis, fleksibel, dan dapat dilakukan di mana saja.